Kalau di video atau gambar bergerak ada yang namanya 360°. Video yang bisa menampilkan seluruh bagian dari samping, atas, bahkan belakang. Dalam video itu kita seolah-olah berada di tempat tersebut. Ternyata bukan hanya ada di video aja namun bisa juga di audio. 8D audio adalah cara lain menikmati suara atau musik dengan bantuan headset. Suara yang biasanya Cuma terdengar berkumpul di tengah atau ada di samping, maka kali ini berbeda. Suara yang disebut dengan audio 8D ini mempunyai suara yang unik yaitu suara yang seolah-olah berputar-putar di kedua telinga kita. Perputaran audio atau suara itu sangat mengajak imajinasi terus mengikuti arah suara tersebut. Untuk menikmati hasil yang maksimal dan fokus pada suara maka kita disarankan untuk memejamkan mata. Suara seolah-olah berputar-putar dari bawah ke atas atau dari kiri ke kanan. Suasana yang terbangun dari musik itu sendiri juga akan berubah menjadi lebih berwarna.
Cari musik di YouTube
Musik ini banyak sekali ada di YouTube. Ketik saja audio 8D maka akan banyak pilihan musik yang bisa kalian dengerin. Ciri dari video yang menggunakan audio 8D ini ada logo lingkaran di video tersebut dan biasanya ada tulisan used headphone. Saran saya dengerin lagu dari musik atau penyanyi luar negeri karena sensasi yang diberikan berbeda dengan hasil dari dalam negeri. Sebagai contoh video dari “alan Walker-faded (8D AUDIO). Selamat menikmati jangan salahkan saya kalau ketagihan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar